Pernyataan Bisnis COP15 untuk Penilaian dan Pengungkapan Wajib
Bisnis dan keuangan meminta negosiator di COP15 untuk membuat penilaian & pengungkapan tentang kewajiban terhadap alam
Yang Terhormat Para Kepala Negara,
Ini merupakan upaya mempercepat perjalanan terakhir untuk mengadopsi Kerangka Kerja Keanekaragaman Hayati Global yang transformatif di Keanekaragaman Hayati PBB COP15, agar kita berada di jalur yang tepat untuk menghentikan dan membalikkan hilangnya keanekaragaman hayati pada tahun 2030. Kali ini peluang Anda untuk mengubah arah dan meninggalkan warisan bersejarah yang memberi masa depan yang adil, berdampak positif terhadap alam, dan nol emisi gas rumah kaca.
Ini akan membantu kita mencapai Tujuan Pembangunan Berkelanjutan, mencapai nol emisi gas rumah kaca serta meningkatkan kemakmuran dan kesejahteraan bagi lebih banyak orang, terutama yang paling rentan.
Kita - dari sekitar <masukkan nomor> bisnis dan lembaga keuangan menyadari bahwa kita memiliki peran penting dalam implementasi perjanjian sekali dalam satu dekade ini.
Kita tengah berupaya mengurangi dampak negatif dan meningkatkan dampak positif dengan memulihkan dan meregenerasi alam dan kita harus mempercepat upaya kita. Protokol Modal Alam, Jaringan Target Berbasis Ilmu Pengetahuan (SBTN), Gugus Tugas Pengungkapan Keuangan Terkait Alam (TNFD), dan banyak yang lainnya seperti panduan, alat, dan metodologi menjadi bekal kita untuk melangkah lebih jauh dan lebih cepat.
Kita memainkan peran dengan mengambil tindakan seperti:
Menilai dampak dan ketergantungan kita pada alam
Mengungkapkan informasi terkait alam material kita
Berkomitmen secara publik untuk menghindari dan mengurangi dampak negatif kita, memprioritaskan masalah yang paling material di seluruh operasi, rantai nilai, dan portofolio kita
Mentransformasi strategi dan model bisnis kita untuk memulihkan dan meregenerasi alam dan berkolaborasi melintasi daerah aliran sungai, daratan, dan bentang laut
Ini tidaklah mudah, tetapi harus dilakukan jika kita serius untuk mencapai Visi 2050 Konvensi Keanekaragaman Hayati untuk ‘Hidup Secara Harmoni dengan Alam’ Kita juga tahu lebih banyak yang dibutuhkan untuk menghentikan dan membalikkan hilangnya keanekaragaman hayati.
Kita membutuhkan pemerintah secara global untuk mengubah aturan permainan ekonomi dan mengharuskan bisnis untuk bertindak sekarang.
Di COP15 di Montreal, kami meminta Anda untuk mengadopsi, dalam Target 15, persyaratan wajib bagi bisnis besar dan transnasional serta lembaga keuangan untuk menilai dan mengungkapkan dampak dan ketergantungannya pada keanekaragaman hayati sampai dengan tahun 2030.
Hal ini harus dilengkapi dengan tujuan yang jelas untuk mengurangi dampak negatif dan meningkatkan dampak positif guna mendorong tindakan bersama oleh bisnis dan keuangan, yang didukung oleh lingkungan yang mendukung yang layak termasuk pembiayaan agar dapat memastikan keadilan dan implementasi yang efektif di semua negara.
COP15 merupakan peluang yang unik untuk mengirimkan sinyal kuat kepada komunitas bisnis dan keuangan bahwa status quo tidak bijak dari segi ekonomi dan akan menghancurkan nilai dalam jangka panjang. Penilaian dan pengungkapan wajib akan menciptakan persaingan yang adil bagi bisnis, meningkatkan akuntabilitas, melibatkan investor, memberdayakan konsumen, melibatkan UKM melalui rantai pasokan, membantu memastikan hak-hak masyarakat adat dan komunitas lokal dan pada akhirnya mempercepat transformasi ekonomi kita.
Saat ini, bisnis dan lembaga keuangan tidak memiliki kepastian politik yang mereka butuhkan untuk mengubah model bisnis mereka. Selain itu, pemerintah tidak memiliki informasi yang mereka butuhkan untuk menegakkan perubahan ini dan melacak kemajuan. Penilaian dan pengungkapan merupakan langkah pertama yang penting untuk menghasilkan tindakan, tetapi hanya akan berdampak jika diwajibkan.
Kami bersama dengan banyak pemangku kepentingan lainnya siap membantu mengimplementasikan kesepakatan global yang sukses tentang alam.
Alam merupakan urusan semua orang.
[companies’ names]